HATTA GAMES+ - Ingin pasang Webman game PS3 tapi tidak punya harddisk eksternal atau flashdisk? Tenang, kamu tetap bisa instal Webman game langsung lewat HP Android dengan cara yang simpel dan anti ribet. Dalam panduan ini, kamu akan belajar cara mengirim dan menginstal Webman game PS3 hanya lewat HP, tanpa koneksi data seluler, hanya menggunakan fitur hotspot dan aplikasi gratis.
File Installer Homebrew PS3:
Multiman PS3 - [Link Download]
webMAN PS3 - [Link Download]
Apollo Save Tools - [Link Download]
Rebuild Database - [Link Download]
Yuk, simak langkah-langkahnya sampai akhir!
Persiapan Awal: Aplikasi dan Koneksi
- Unduh Aplikasi Xplore di HP Android
- Buka Google Play Store.
- Cari aplikasi “Xplore File Manager” dan download seperti biasa.
- Setelah selesai download, matikan data seluler di HP kamu.
- Aktifkan Hotspot HP
- Proses pengiriman file ini tidak menggunakan kuota internet. Kita hanya butuh hotspot aktif sebagai jembatan koneksi antara PS3 dan HP.
Hubungkan PS3 ke Hotspot HP
- Atur Koneksi Jaringan di PS3
- Masuk ke menu Settings > Network Settings > Internet Connection Settings.
- Pilih Custom > Wireless > Scan.
- Pilih nama hotspot dari HP kamu, lalu masukkan password hotspot.
- Lanjutkan pengaturan hingga selesai.
Aktifkan HEN di PS3
- Jika kamu menggunakan PS3 dengan sistem HEN, jangan lupa untuk enable HEN terlebih dahulu sebelum lanjut ke langkah berikutnya.
Dapatkan IP Address PS3
- Masuk ke Aplikasi Multiman (MMCM)
- Tekan R1 atau L2 untuk masuk ke menu Multiman.
- Pilih Settings > System Information.
- Catat atau screenshot IP Address PS3 kamu. Ini penting untuk menghubungkan ke aplikasi Xplore di HP.
Kirim Webman Game PS3 dari HP ke PS3
- Buka Aplikasi Xplore di HP
- Masuk ke tab kanan > FTP > Tambah Server.
- Buat label, misalnya "PS3".
- Biarkan kolom “jalur” kosong.
- Masukkan IP Address PS3 tadi di bagian server.
- Klik Simpan.
Akses File Game Webman
- Di tab kiri, cari file Webman game PS3 (.pkg) yang sudah kamu download di penyimpanan internal HP.
- Tekan dan tahan file tersebut sampai muncul opsi > Pilih Salin ke Papan Klip.
- Tempelkan File ke PS3
- Pindah ke tab kanan (folder PS3 via FTP).
- Masuk ke /dev_hdd0/package/.
- Klik Tempelkan (Paste).
- Tunggu hingga proses transfer selesai.
- Instalasi Webman Game di PS3
Kembali ke Layar PS3
- Keluar dari aplikasi Multiman.
- Masuk ke Package Manager > Install Package Files > PS3 System Storage.
- Pilih dan instal file Webman game .pkg yang baru saja kamu kirim.
- Jalankan Webman Mode Installer
- Setelah instalasi selesai, jalankan Webman Mode Installer.
- Tunggu proses instalasi hingga PS3 melakukan restart otomatis.
- Enable kembali HEN jika dibutuhkan.
- Webman Game Berhasil Terinstal
- Menu Webman sudah muncul di layar PS3-mu.
- Kamu bisa langsung akses dan mainkan game dari sana.
- Jangan lupa hapus Webman Mode Installer karena sudah tidak digunakan lagi.
Tutorial
Terima kasih sudah berkunjung di
== HATTA GAMES+ ==
Download Games PS2/PS3/PS4 PKG Only & Selamat Bermain!